Alam

5 Wisata Bawah Laut Tersembunyi di Pulau Bangka Belitung

Apakah Anda pernah membayangkan sebuah dunia yang memukau, dimana warna-warni terumbu karang berpadu dengan gerombolan ikan tropis yang berlalu lalang? Bagi para penyelam dan pecinta keindahan bawah laut, Bangka Belitung adalah destinasi yang seharusnya tidak boleh dilewatkan. Di balik permukaan air yang tenang, Anda akan menemukan wisata bawah laut tersembunyi yang masih asri dan jarang terjamah oleh pandangan manusia.

Bangka memang terkenal dengan keindahan alamnya, tidak dipungkiri lagi banyak wisatawan yang ingin berkunjung dan menikmati beberapa tempat surga wisata alam tersembunyi Bangka Belitung, seperti pulau-pulau tersembunyi hingga keindahan alam bawah laut yang mempesona. Bahkan Bangka Belitung terkenal dengan julukan “Negeri laskar pelangi” yang merujuk pada keanekaragaman pulau Belitung, julukan yang di ambil dari novel populer yang menceritakan kisah inspirasi anak-anak pulau belitung.

Dalam artikel kami ini, kami akan membahas lima destinasi wisata bawah laut tersembunyi di Pulau Bangka Belitung yang menawarkan keindahan alam bawah laut yang tiada duanya. Mari kita mulai menjelajahi keajaiban bawah laut Pulau Bangka Belitung bersama-sama!

Pesona Alam Bawah Laut Bangka Belitung

Di balik keindahan alam permukaannya, Bangka Belitung menyimpan pesona alam bawah laut yang luar biasa. Perairan yang jernih disertai dengan terumbu karang yang indah hingga keanekaragaman hayati yang kaya, dan formasi geologi yang unik menjadi rumah bagi beragam flora dan fauna laut yang memikat hati.

Keunikan dari setiap lokasi wisata bawah laut di Bangka Belitung adalah kesempatan untuk menjelajahi keindahan laut yang masih alami dan jarang dikunjungi oleh wisatawan.

READ  Kota Jayapura Banjir! Dugaan Karena Penggundulan Hutan

5 Wisata Bawah Laut Tersembunyi yang Jarang di Kunjungi

1. Pulau Sentuang

Pulau Sentuang, adalah pesona baru dari hopping Islan di Belitung. Sebuah pulau kecil yang berada di desa Batu penyu Kecamatan Gantung Kabupaten Belitung Timur, bertepatan di sebelah timur laut Pulau Bangka.

Pulau ini menawarkan wisata bawah laut yang spektakuler. Airnya yang tenang dan jernih menciptakan kondisi sempurna untuk snorkeling dan menyelam. Anda akan disuguhi pemandangan terumbu karang yang menakjubkan, hewan-hewan laut langka, serta terumbu karang yang indah dan berwarna-warni. Jika beruntung, Anda bisa bertemu dengan penyu atau pari yang sedang berenang bebas di perairan Pulau Sentuang.

Untuk memudahkan perjalanan ke pulau ini, kami menyarankan untuk mengunakan tour operator lokal yang banyak disediakan di wilayah tersebut. Untuk berkunjung ke pantai Sentuang ini anda bisa mengetahui lokasi pada link berikut ini ya! Google maps 

2. Gusung Perlang

Gusung Perlang adalah destinasi wisata bawah laut lainnya yang harus Anda kunjungi di Bangka Belitung. Tempat ini merupakan pulau pasir kecil yang hanya muncul saat air surut. Pesona bawah laut Gusung Perlang sangat menakjubkan dengan keberagaman ikan-ikan tropis dan terumbu karang yang menarik. Karena terletak di tengah laut, Anda akan merasa seolah-olah berada di dunia yang berbeda ketika menyelam di sekitar pulau ini.

Jangan lewatkan juga lokasi wisata bawah laut tersembunyi yang satu ini saat Anda berkunjung ke Pulau Bangka Belitung! Untuk lokasi bisa akses di sini Google maps

3. Pantai Jerangkat

pulau jerangkat
sumber : tribunnews

Berpindah dari satu keajaiban bawah laut ke yang lainnya, kita tiba di destinasi yang tak kalah menakjubkan, yaitu Pantai Jerangkat. Terletak di Pulau Bangka, pantai ini mungkin telah menjadi ikon keindahan permukaan dengan pasir putihnya yang mempesona, namun keindahan bawah laut di pantai ini juga patut mendapat perhatian yang sama.

READ  Wajib Tahu! 9 Surga Wisata Alam Tersembunyi Bangka Belitung

Pantai Jerangkat menawarkan beragam spot menyelam yang cocok untuk berbagai tingkatan penyelam. Mulai dari pemula hingga yang berpengalaman, semua dapat menemukan pengalaman yang sesuai dengan kemampuan mereka. Bagi pemula, perairan dangkal dengan kedalaman yang ramah akan memberikan pandangan pertama mereka tentang kehidupan bawah laut. Sementara itu, penyelam berpengalaman dapat menjelajahi kedalaman yang lebih dalam untuk melihat beragam makhluk laut yang hidup di sana.

Pantai Jerangkat, dengan segala keajaiban yang ada di bawah permukaan, menunggu untuk dijelajahi bagi wisatawan yang ingin berkunjung. Segera check lokasi yang kami bagikan di sini. Google maps.

4. Pantai Tanjung Kemirai

Pantai Tanjung Kemira adalah destinasi wisata yang belum banyak dijamah oleh wisatawan. Keindahan alam bawah lautnya masih asli dan terjaga dengan baik. Anda dapat menjumpai sejumlah spot menyelam yang menarik, termasuk batu-batu karang yang unik dan terumbu karang yang indah. Di sini, Anda dapat berenang bersama ikan-ikan kecil yang beraneka warna dan menikmati ketenangan bawah laut yang menyejukkan.

Temukan pesona tersembunyi di dalam air laut yang jernih dan nikmati sensasi seperti private island di sini Google maps.

5. Pantai Parai Tenggiri

Pantai Parai Tenggiri
sumber : detik.com

Tidak jauh dari Pantai Jerangkat, terdapat destinasi lain yang menjadi surga nya para penyelam dan pecinta keindahan bawah laut di Bangka Belitung, yaitu Pantai Parai Tenggiri. Terkenal dengan pasir putihnya yang lembut dan air lautnya yang jernih, pantai ini juga menyimpan pesona bawah laut yang tak kalah menakjubkan.

Salah satu daya tarik utama Pantai Parai Tenggiri adalah kompleksitas terumbu karangnya. Anda akan menemukan berbagai jenis formasi karang, celah-celah yang menarik, dan lubang-lubang tempat bersembunyinya makhluk-makhluk laut. Bagi para penyelam, ini adalah surga yang menawarkan pengalaman yang sangat kaya dan mendalam. Jika Anda memiliki ketertarikan terhadap fotografi bawah laut, maka Pantai Parai Tenggiri akan memberikan Anda banyak momen berharga untuk diabadikan

READ  Apa Ciri Ciri Pencemaran Udara yang Dapat Kita Temui?

Jika Anda adalah seorang penyelam atau bahkan sekadar penikmat keindahan alam, destinasi ini akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Tunggu apa lagi temukan sensasi keindahan di pulau ini. Loc Google maps

Jelajahi Wisata Alam Bawah Laut Tersembunyi di Bangka Belitung

Setelah mengeksplorasi keindahan bawah laut Pantai Jerangkat dan Pantai Parai Tenggiri, saatnya melangkah lebih jauh dalam petualangan mengungkap misteri laut di Pulau Bangka Belitung. Kita telah menjelajahi beberapa destinasi yang jarang dikunjungi, tetapi masih ada lebih banyak keajaiban alam bawah laut yang menunggu untuk dijelajahi.

Seperti destinasi alam bawah laut yang lainnya, yaitu Pulau Sentuang adalah destinasi yang memukau dengan pemandangan bawah laut yang menakjubkan. Berikutnya Gusung Perlang adalah tempat yang benar-benar unik di mana Anda dapat merasakan sensasi berjalan di atas laut ketika air surut. dan rekomendasi terakhir yang sebagai wisata alam yang tersembunyi adalah Pantai Tanjung Kemira adalah destinasi wisata bawah laut yang telah dijaga dengan baik oleh masyarakat setempat.

Saatnya Menyelam!

Saatnya Anda butuh refresing di kala kesibukan keseharian Anda. Luangkan waktu untuk memulai petualangan Anda dalam menjelajahi keajaiban alam bawah laut tersembunyi di Pulau Bangka Belitung. Lupakan sejenak kehidupan sehari-hari dan biarkan diri Anda terhanyut dalam keindahan, ketenangan, dan keajaiban alam bawah laut yang menunggu untuk dijelajahi.

Jika Anda mencari petualangan di dunia bawah laut yang berbeda, Bangka Belitung adalah destinasi yang tepat untuk menjelajahi kekayaan bawah laut yang menakjubkan.

Selamat liburan.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button